"AWAL BERDIRINYA SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI )"

             SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ), dari namanya saja sudah bisa ditebak kalau ini adalah kumpulan orang-orang atau yang biasa disebut dengan fans dari band SETIA. SETIA BAND memang baru saja berdiri resmi awal tahun 2012 memulai kiprahnya di blantika musik Indonesia, sedangkan SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ), baru terbentuk pada tanggal 6 April 2012.

Dengan tujuan dibentuknya SERATUS sebagai ajang silahturahmi bagi para penggemar band yang beranggotakan tiga orang ini, Dedy Sudrajat alias Pepeng (gitar), dan Muhammad Charly Van Houten alias Charly (vokalis), Jeane Phialsa alias (Alsa) dan sekaligus untuk memperbanyak penggemar juga SETIAKU di seluruh INDONESIA khususnya daerah Sragen ini.

Awalnya SERATUS ini hanya beranggotakan beberapa orang saja yang resmi menjadi SETIAKU, namun kemudian jumlahnya terus bertambah, bahkan merambah sampai ke luar daerah dari Sragen. Hal ini seiring dengan nama SETIA Band yang kian melambung, semenjak di rilisnya Album baru yang diberi nama “ SATU HATI ” popularitasnya semakin menanjak.

Kegiatan yang akan biasa dilakukan kedepan apabila sudah mencapai anggota yang banyak oleh SERATUS ini adalah, 2 minggu sekali, mereka berkumpul di tempat yg telah ditentukan oleh pengurus, biasanya terletak di Gor Diponegoro yang menjadi tempat strategis sekaligus nyaman untuk berkumpul bagi temen2 SETIAKU SRAGEN terutama bagi SETIAKU asal SOLO RAYA apabila berkesempatan datang. Saat berkumpul seperti itu, biasanya dimanfaatkan untuk bertukar informasi mengenai band kesayangan mereka.

SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) , dalam 2 minggu sekali, ngumpul di Gor Diponegoro yang ada di kota Sragen untuk tukar informasi kegiatan yang dilakukan SETIA Band, ngebahas tentang SETIA Band, serta kelanjutan daripada program SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) sendiri untuk lanjut kedepannya.

Menjadi anggota SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) tentunya lebih banyak dan baik serta positif untungnya dibanding penggemar SETIA Band yang tidak ikut bergabung. Karena mereka yang sudah bergabung akan bisa mendapatkan info terbaru dari SETIA Band, dan yang paling penting ialah, bisa nonton konser gratis tiap kali SETIA Band manggung.

Tanggapan SETIA Band dengan adanya SETIAKU ini sangat di respone positif baik dari SETIA Band bahkan dari pihak management serta Label. Setiap kali SETIA Band ada kegiatan, pasti koordinator dari SETIAKU mendapat kabar terupdate dari SETIA Band maupun sebagainya.

Memang kebanyakan yang ikut gabung di SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) ini anak-anak remaja seusia SMP, SMA dan pastinya lebih banyak remaja ceweknya. Namun jangan salah ada juga orang tua yang kadang ikut bersama putra / putrinya untuk sekedar mendampingi bahkan juga ikut menikmati kebersamaan bersama SETIA Band dan SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) dan juga lainnya.

Yang membuat SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) suka dengan SETIA Band, karena awalnya suka dengan lagu-lagunya, selain itu para personil band asal Bandung ini dinilai baik. “Yang membuat kita suka SETIA Band karena tidak pernah menggangap fansnya sebatas fans, tapi lebih ke teman. Walaupun sempat digosipkan miring tentang keluarnya Charly dan Pepeng dari ST12 tapi itu bukanlah halangan bagi SETIAKU semuanya, selama SETIA Band berkarya di Blantika musik Indonesia kami SETIAKU akan terus mendukung dan men-suport positif tentang apa yang mereka lakukan selama ini. Dan mereka welcome banget ketika SETIA Band hadir dihadapan SETIAKU se-Indonesia. Malahan, ada yang saking ngefansnya sama SETIA Band, menangis setiap kali SETIA Band digosipin yang jelek-jelek, "kata mereka.

Perkembangan dari SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) selanjutnya, kami memperluas komunitas agar lebih kompak yaitu dengan dengan bergabung dalam KOMUNITAS SETIAKU Solo Raya (Setiaku Solo Raya) yang merupakan wadah untuk para Setiaku di wilayah kota Solo yang terdiri dari beberapa kota yaitu: Solo, Sragen, Sukoharjo, Klaten, Wonogiri, Karanganyar, dan Boyolali.

Nah, jika Anda pecinta SETIA BAND dan ingin bergabung menjadi SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ), gampang sekali caranya. Tinggal ikuti syarat2 di bawah ini :

1. MENJADI SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) TIDAK RIBET.

Formulir Pendaftaran SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI )

Dalam Peresmian

SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI )

Basecamp biasa di Gor Diponegoro ( Jln. Perintis Kemerdekaan Belakang SMA N I Sragen )

Atau Hubungi Saudara Aranceli : 087836784545


Data Personal :

Nama Lengkap :.........................................................................

Nama Panggilan :.........................................................................

Jenis Kelamin :.........................................................................

Agama :.........................................................................

Alamat :.........................................................................

Tempat, Tggl Lahir :.........................................................................

No.Hp :.........................................................................


Email / Facebook :.........................................................................

Sekolah/Kul/Kerja :.........................................................................

Hoby :.........................................................................

Kenapa Suka SETIA :.........................................................................

Alasan Masuk SERATUS :.........................................................................

Siap susah dan senang bersama SERATUS :.........................................................................


Syarat – Syarat :


a. Isi dengan lengkap formulir pendaftaran

b. Foto berwarna 3x4 (2 lembar)

c. Foto copy identitas ( KTP / Kartu Pelajar)

d. Uang Pendaftaran Rp. 3000,-

Paraf Anggota


_________
SERATUS

2. BAGAIMANA MENJADI SETIAKU INDONESIA RESMI

Tinggal buka saja website resmi SETIA Band lalu registrasi secara online. Atau, menghubungi koordinator pusat yang telah di tunjuk, misalnya dari SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI ) setelah itu kita usahakan bersama2 untuk mengirimkan data lengkap dari anda ke label pusat SETIAKU, serta bisa juga datang langsung ke kantor label yang menaungi SETIA Band, Trinity Optima atau juga bisa Atau, menghubungi koordinator yang telah di tunjuk serta bisa juga datang langsung ke kantor PCM di alamat Jl.Tebet Timur Dalam VIII No.44 Jakarta Selatan 12820. Atau lebih jelasnya seperti ini :

Selamat berbahagia buat kawan kawanku SETIAKU yang selalu Setia sepanjang berdirinya SETIAKU sejak tanggal 06 Februari Tahun 2010 di Cirebon. dan semenjak pergantian management STSETIA yang semula dari Trinity kemudian berganti kepada management SETIAKU. dan semenjak itulah STSetia berubah nama menjadi SETIAKU. dan selama itu juga pertanyaan tentang bagaimana cara masuk Setiaku adalah pertanyaan yang setiap hari kami terima. dalam kesempatan ini saya ingin berbagi informasi bagaimana cara mendaftar menjadi SETIAKU :
1. Sedapat mungkin para SETIAKU mendaftarkan kepada pimpinan masing masing wilayah. untuk tingkat propinsi pimpinan wilayah kita sebut SULTAN dan untuk tingkat kabupaten kita sebut DEMANG. apabila ternyata, mengalami kesulitan mencari pimpinan wilayahnya masing masing. Barulah kawan kawan bisa langsung hubungi SETIAKU PUSAT.
2. membayar uang pendaftaran sebesar nominal yang sudah kita tentukan dengan menambah biaya ongkos kirim.
3. selanjutnya anda akan mendapatkan ID card, Kaos Stiecker dan PIN.. sebagai tanda keanggotaan SETIAKU
4. ID Card SETIAKU selanjutnya di aktivkan bisa melalui www.setiaku.org atau juga bisa di aktivkan melalui HP via sms. aturan mainnya bisa di dapat dalam brosur aktivasi yang nanti juga disertakan dalam ID Card SETIAKU.

SELAMAT BERGABUNG SERATUS ( SETIAKU SRAGEN TULUS SEHATI )
DAN JUGA MENJADI SETIAKU RESMI, KAMI AKAN MENUNGGU SELALU
JANGAN TAKUT MENJADI INDONESIA
Salam Dan Doa Salam Satu Hati
SETIAKU ♫ INDŌŇËSIA
Next
Newer Post
Previous
This is the last post.

1 komentar:

 
Top